Telah tersurat di garis takdir
Tentang perjalanan hidup yang kan bergulir
Kita tak perlu terlalu khawatir
Cukup jalani saja layaknya air yang terus mengalir
Cemas sedikit itu biasa
Jenuh sesaat tidak mengapa
Tapi tak perlu berlama-lama
Cukup sekilas sekadar jeda
Tandanya kita memang manusia
Tak kan puas walau sudah berusaha
Selalu ada saja yang tak sempurna
Agar kita terus mencoba
Terus berproses dan berprogres itulah yang seharusnya
Pantang menyerah dan pantang putus asa
Selalu bergiat sepanjang masa
Bersinar dan berpijar menerangi semesta
Padangsidimpuan, 12 Januari 2026
Penyemangat diri
JWS. Rizki
0 Comments